Telah diumumkan beberapa waktu lalu bahwa seri
Inuyasha akan mendapatkan adaptasi pentas panggung. Kini
Rumiko Takahashi, staf dari pentas panggung tersebut baru saja mengungkapkan pemain utama serta visual terbaru yang memperlihatkan sang tokoh utama. Dalam visual tersebut memperlihatkan salah satu dari anggota band
Golden Bomber, Yutaka Kyan yang berperan sebagai
Inuyasha.
Berikut adalah para pemeran dari pentas panggung
Inuyasha, antara lain:
- Atas: Yutaka Kyan sebagai Inuyasha, Yumi Wakatsuki sebagai Kagome Higurashi
- Tengah (ki-ka): Hiroki Sana sebagai Sesshoumaru, Junna Itou sebagai Kikyo, Yukihiro Takiguchi sebagai Miroku
- Bawah: Ryou Kimura sebagai Naraku
Selain itu, pemeran lainnya termasuk
Tatsuya Ogasawara, Masachika Yuasa, Kenji Uraie, Toshiki Tanabe, Yusuke Asakura, Hayato Iwakura, Shoya Kamikubo, Kento Kimura, Kayo Kaneko, dan
Reika Ishii.
Pentas panggung ini akan dimainkan pada tanggal 6 April - 15 April di The Galaxy Theatre, Tokyo.
Kayano Isamu akan menyutradrai pentas panggung ini bersama dengan
Nelke Planning, serta aktor
Takeshi Matsumura akan menulis dibagian naskahnya.
Post a Comment