Dalam video trailer tersebut ditampilkan cuplikan singkat OVA Tokyo Ghoul: Pinto ini. Selain itu, juga terdapat beberapa desain karakter baru yang akan muncul di OVA ini. Berikut adalah video trailernya:
Animator Tadahito Matsubayashi akan memimpin proyek ini, di Studio Pierrot dengan bantuan Soichi Shimada sebagai pengatur naskahnya. Desain karakter akan ditangani oleh Manabu Kurihara dan Kazuhiro Miwa, dengan Katsuya Yamada sebagai pengarah animasi. OVA Tokyo Ghoul: Pinto menceritakan pertemuan antara Shuu Tsukiyama dan Chie Hori. OVA ini akan dirilis pada 25 Desember 2015.